Berita Terkini

BERIKUT BEBERAPA JENIS MAKANAN YANG BISA MENGATASI NAFSU MAKAN

Sebagian besar dari kalian pastinya sering gagal ketika ingin menjalankan program diet dan biasanya juga mengalami kesulitan pada saat harus mengkontrol nafsu makan apa lagi sudah terbiasa dengan pola makan sebelumnya. Keinginan terus makan ketika sedang menjalankan diet terkadang juga bekerja di alam bawah sadar sehingga akan membawa tubuh seperti tidak mengenal kondisi masih kenyang dan mulut tetap ingin mengunyah. Jadi tidak heran lagi kalau banyak yang gagal dalam melakukan program diet.

Meskipun ada banyak cara untuk mengatur nafsu makan yang berlebihan, namun ada satu cara yang lebih mudah dilakukan seperti mengkonsumsi makanan yang bisa menekan atau mengatasi nafsu makan anda.
Berikut beberapa jenis makanan yang bisa kalian konsumsi untuk mengatasi nafsu makan ketika sedang menjalankan diet :
1. Kacang Almond
Apakah kalian ketahui bahwa pada segenggam almond ini memiliki banyak sekali kandungan nutrisi yang sangat penting bagi kesehatan tubuh. Almond juga sudah dipercaya bisa meningkatkan perasaan yang kenyang sehingga makanan ini bisa membantu mengendalikan nafsu makan yang berlebih.

2. Alpukat
Buah alpukat juga dipercaya bisa membantu kalian untuk mengurangi nafsu makan karena buah ini merupakan salah satu jenis buah yang memiliki kandungan serat dan lemak jenuh tunggal. Tidak hanya itu, buah ini juga sangat berperan penting untuk kesehatan jantung.

3. Apel
Semua jenis apel bisa membantu kalian dalam menekan rasa lapar untuk beberapa alasan karena buah apel memiliki kandungan serat larut dan pektin yang mampu meningkatkan rasa kenyang didalam tubuh. Tidak hanya itu, buah apel juga dapat mengatur glukosa dan juga meningkatkan kadar energi didalam tubuh.

4. Telur
Menerut penelitian mengkonsumsi satu atau dua butir telur jika dijadikan pada saat sarapan bisa membantu kalian yang sedang menjalankan program diet lebih merasa kenyang sampai 24 jam dibandingkan dengan kalian mengkonsumsi roti dengan jumlah kalori yang sama dengan telur.

5. Oatmeal
Meskipun jenis makanan ini memiliki kandungan karbohidrat yang tinggi, namun kandungan karbohidrat pada oatmeal cukup lambat untuk dicerna. Jadi tidak heran lagi jika kalian mengkonsumsi oatmeal maka akan merasa kenyang lebih lama hal ini dikarenakan cara kerja oatmeal dengan menekan produksi pada hormon ghrelin, hormon ini merupakan hormon yang sangat berperan untuk menimbulkan efek rasa lapar.

You may also like...